Solusi Memperbaiki Antena Parabola Yang Hilang Sinyal Secara Tiba-Tiba

Daftar Isi
Solusi Memperbaiki Antena Parabola Yang Hilang Sinyal Secara Tiba-Tiba

Solusi Memperbaiki Antena Parabola Yang Hilang Sinyal Secara Tiba-Tiba - Berikut ini adalah solusi untuk memperbaiki antena parabola yang hilang sinyal secara tiba-tiba. simak penjelasannya dibawah ini:

Solusi Yang pertama jika sering kali hilangnya sinyal frekuensi yaitu memeriksa bagian belakang receiver dan mengecek ujung connector kabel parabola, apakah terhubung dengan baik atau tidak. jika tidak, ganti dengan connector yang baru karena biasanya drat connectornya sudah rusak.

Solusi yang kedua periksa kabel parabola dan temukan sambungan kabel yang putus. jika tidak ada kabel sambungan yang putus pada bagian luar, ganti dengan yang baru karena biasanya letak kabel yang putus terdapat dibagian dalam serat kabel.   

Solusi yang ketiga periksa pada bagian LNB (Low Noise Block) Lepaskan dulu kabel yang terhubung dan bersihkan ujung lubang LNBnya, Lalu bersihkan juga pada bagian ujung kabelnya sebab biasanya berkarat karena faktor cuaca hujan, kemudian perhatikan juga pada bagian bawah LNB apakah ada sarang hewan atau tidak. Jika ia, tolong juga dibersihkan.

Solusi yang keempat perbaiki tiang antena parabola yang goyah karena tiupan angin dan periksa juga baut-baut penyangga antena parabola yang dol agar di ganti ke yang baru.

Itulah keempat solusi yang dapat kami berikan dan bisa dipraktekkan jika terjadi kehilangan sinyal pada antena parabola milik anda.